August 12, 2012

Menciptakan Kebahagiaan



Saya pernah menonton Kick Andy, sebuah acara talk show yang disiarkan d metro Tv. Tema episode kali itu adalah "kekuatan cinta".

karena memang tidak ada tontonan yang lebih menarik lagi, akhirnya saya putuskan untuk menonton talk show itu.

awalnya saya biasa saja menontonya walaupun, ya, kisah-kisah yang diceritakan memang mengharukan.

sampai ada satu kisah, sepasang suami istri yang bercerita bahwa pernikahan mereka tidak direstui oleh pihak keluarga si istri karena suami adalah pengidap penyakit polio.

Andy Noya, presenter acara tersebut bertanya, " Apakah Anda bahagia dengan keadaan keluarga yang seperti ini?" Kira-kira begitu hal yang dtanyakan.

Saya terkejut mendengar jawaban si istri.
"tentu bahagia. karena kami menciptakan kebahagian di keluarga kami."


ya. Menciptakan Kebahagiaan.
patut untuk digarisbawahi, Kawan.

Selama ini dalih kita adalah " mencari kebahagiaan" bukan "menciptakan".

tapi menurut ibu tadi, kita tidak akan mungkin menenukan kebahagian jika bukan kita yang menciptakan.

karena keadaan memang diciptakan, bukan ditemukan.

kalimat ibu tadi benar-benar membuat saya merenung.


betapa tidak adilnya saya kepada diri saya.
karena ketika saya berada dalam kejenuhan atau kesulitan,
sering kali saya merasa bahwa saya berada di kondisi yang benar-benar terperuk.

saya menyalahkan keadaan.

ya, "tidak menemukan kebahagiaan", istilah nya.


dan setelah acara tadi.
sungguh sayamerasa tertampar.

seharusnya saya yang "menciptakan kebahagiaan".
bukan mencoba "mencari kebahagian."

karena kebahagiaan tidak akan pernah ada jika memang bukan kita yang membuat bahagia itu ada.
tersenyum itu sudah merupakan sebuah cara paling mudah untuk menciptakan kebahagiaan kita.

banyak cara lain untuk menciptakan kebahagiaan.
misalnya,

Bersyukur kepada Tuhan yang telah memberikan kehidupan kepada kita
dan menolong sesama.

cukup hal saja,
dan itu sudah dapat membuat kita menjadi orang yang bahagia.

silakan ciptakan sendiri kebahagiaanmu, Kawan.
dan selamat berbahagia.

No comments:

Post a Comment